Topik tentang mendefinisikan budaya keluarga adalah topik yang jarang dibahas namun memiliki peran yang sangat penting dalam sebuah keluarga. Sebuah budaya yang diterapkan dalam keluaga memiliki fungsi penting dalam membentuk diri mereka di masa depan. Selain itu, sebuah budaya dalam keluarga akan mendukung koneksi emosional yang kuat diantara masing-masing anggota keluarga.
Penelitian mengungkapkan bahwa keluarga yang bahagia adalah keluarga yang dengan sengaja menciptakan budaya keluarga yang positif. Berikut adalah 7 pilar budaya keluarga yang dapat Anda gunakan sebagai acuan membangun budaya keluarga positif, diantaranya:
- Nilai
Nilai kekeluargaan adalah sesuatu yang diajarkan dengan cara memberikan contoh. Setiap orang tua harus menghidupi kehidupan yang memiliki integritas, kejujuran, tanggung jawab, rasa hormat, keadilan, agar menjadi contoh nyata yang dapat dilihat dan ditiru oleh anak-anak. - Watak
Orang tua memiliki peran dalam membentuk karakter anak melalui kualitas pikiran atau cara berpikir anak dalam menjalani kehidupan sehari-hari. - Ekspektasi
Orang tua wajib memiliki sebuah ekspektasi yang ingin dicapai dalam budaya sebuah keluarga. Ekspektasi tersebut meliputi bagaimana cara anak memperlakukan orang lain, menghormati perbedaan gender, cara pandang terhadap pemerintah, agama, sosial, dll. - Kebiasaan
Hal-hal yang dilakukan sehari-hari akan menjadi sebuah kebiasaan yang memengaruhi kondisi budaya dalam sebuah keluarga. Kebiasaan positif seperti makan malam bersama, bercerita, mengucapkan terima kasih, cara memanggil anggota keluarga, dll. - Komunikasi
Komunikasi adalah cara untuk membangun suasana didalam rumah maupun dalam sebuah keluarga, adalah penting untuk membangun komunikasi yang baik dalam sebuah keluarga. - Resolusi konflik
Cara menyelesaikan masalah dalam sebuah kelurga adalah salah satu hal yang penting untuk dipelajari dan diterapkan sebagai sebuah budaya dalam keluarga. - Tradisi
Tradisi dalam keluarga dapat menciptakan suatu ikatan dan rasa untuk bersatu. Membangun dan menjunjung sebuah tradisi dalam keluarga merupakan salah satu cara yang baik untuk melekatkan emosional masing-masing angota keluarga.
Bagi Sobat Andi yang tertarik dengan informasi tentang “Pola Asuh Positif”, Anda dapat menemukannya pada link yang tertera di bawah ini.
Sumber: Pola Asuh Positif