Terdapat beberapa metode dalam memilih lokasi usaha atau perusahaan, antara lain:
- Metode Analisis Volume Biaya
Metode ini menekankan kepada faktor biaya dalam memilih suatu lokasi, yaitu dengan membandingkan total biaya produksi dari berbagai alternatif lokasi. Analisis dapat dilakukan secara numeris ataupun grafis, dengan asumsi biaya tetap dianggap konstan untuk range volume tertentu; biaya variabel dianggap linier; tingkat produksi yang dikehendaki diketahui; berlaku hanya untuk satu jenis produk saja. - Metode Pusat Gravitas
Metode ini digunakan memilih sebuah lokasi yang dapat meminimalkan jarak atau biaya menuju fasilitas-fasilitas yang sudah ada atau berbagi fasilitas teridentifikasi yang ada. Pendekatan ini dimulai dengan membuat suatu peta dari tempat yang akan dituju dengan memilih sutau titik dari mana saja sebagai titik pusat kordinat. - Metode Transportasi
Metode transportasi pada prinsipnya mencari nilai optimal yang dapat diperoleh dengan memperhitungkan pemenuhan permintaan dan penawaran dengan biaya transportasi yang terendah. Dengan menggunakan metode ini juga dapat diperoleh suatu lokasi yang dapat meminimumkan total biaya transportasi atau total waktu pengiriman. - Metode Rating
Suatu pendekatan umum yang berguna untuk mengevaluasi dan membandingkan berbagai alternatif lokasi dengan perhitungan prosedur sebagai berikut:
a. Tentukan faktor yang relevan, misal lokasi pasar, bahan baku, sumber air, dll
b. Berikan bobot kepada setiap faktor yang menunjukkan tingkat kepentingan terhadap faktor-faktor lain.
c. Tentukan skala penilaian terhadap semua faktor
d. Berikan nilai pada setiap alternatif lokasi, lokasi yang terbaik diberikan nilak tertinggi, sedangkan lokasi lainnya diberikan penilaian secara proporsional.
Bagi Sobat Andi yang tertarik dengan informasi tentang “Manajemen Entrepreneur”, silahkan mengunjungi link di bawah ini.
Sumber: “Manajemen Entrepreneur”