Covid-19 atau yang lebih dikenal sebagai Virus Corona telah menjadi perhatian dunia sejak kemunculannya terdeteksi untuk kali pertama pada tahun 2020. Keadaan ini menuntut terjadinya perubahan gaya hidup hampir diseluruh sektor kehidupan, tidak terkecuali dunia akademis khususnya dibidang riset/penelitian.
Perubahan yang terjadi memberikan tantangan tersendiri bagi para peneliti, pendidik dan pelajar untuk menghasilkan karya-karya serta terobosan baru dalam bidang ilmiah. Hal ini mendorong Dimas Agung Trisliatanto, S.IIP.,M.PSDM untuk menulis sebuah buku dengan judul Metodologi Penelitian, Panduan Lengkap Penelitian Dengan Mudah. Buku ini diharapkan menjadi sebuah panduan bagi peneliti untuk terus berkarya ditengah-tengah perubahan dunia yang sedang terjadi.
Buku ini berisi 22 Bab dan dikupas oleh Dimas Agung Trisliatanto dalam program acara Andi Academy melalui 3 seri Webinar diantaranya :
- Produktivitas Riset & Tantangan Periset di Era New Normal
- Memahami Perbedaan Metodologi Penelitian yang Digunakan
- Membuat Proposal Penelitian, Tugas Akhir Penelitian, hingga Publikasi Jurnal Ilmiah
Melalui Webinar ini penulis mengajak kita memiliki sudut pandang yang berbeda dalam merancang dan melakukan penelitian, serta membagikan informasi penting dan pengalaman berharga yang berguna untuk setiap orang yang ingin melakukan penelitian.
Materi selengkapnya dari ketiga seri ini bisa didapatkan dalam bentuk buku melalui link tautan berikut ini: